Ada beberapa hal yang terbilang mencolok dari Christofer Drew. Tattoo-nya yang banyak, rambut acak-acakannya yang khas, dan celana jeans robek-robeknya. Tapi hal itu nggak seberapa kalau dibandingkan tingkahnya yang pecicilan!
Ya. Dari pertama mendarat di Jakarta, ada saja hal yang dilakukan oleh Chris. Seakan dia nggak betah kalau harus diam berdiri atau duduk selama beberapa menit.
Di sesi meet and greet misalnya. Setelah menuntaskan sesi wawancara dengan media, Chris harus meladeni fans-fansnya yang beruntung. Didatangi puluhan fans di sesi meet and greet Chris justru makin pecicilan. Sekali waktu dia terdengar sedang mendengungkan beberapa nada, sejurus kemudian dia berjoget mengikuti irama nada yang keluar dari mulutnya.
Nggak cuma itu, selama sesi meet and greet juga, Chris nggak bisa berhenti bertepuk tangan. Tiap beberapa menit, dia selalu bertepuk tangan. Seolah selalu ada nada yang berbunyi di kepalanya.
Sofa hotel pun ikut jadi korban Chris. Bosan duduk selama beberapa menit, Chris pun berulang kali naik keatas sofa, berdiri diatasnya, dan sedikit mengguncangkan sofa.
Ada-ada saja deh! Pecicilan banget!
Ya. Dari pertama mendarat di Jakarta, ada saja hal yang dilakukan oleh Chris. Seakan dia nggak betah kalau harus diam berdiri atau duduk selama beberapa menit.
Di sesi meet and greet misalnya. Setelah menuntaskan sesi wawancara dengan media, Chris harus meladeni fans-fansnya yang beruntung. Didatangi puluhan fans di sesi meet and greet Chris justru makin pecicilan. Sekali waktu dia terdengar sedang mendengungkan beberapa nada, sejurus kemudian dia berjoget mengikuti irama nada yang keluar dari mulutnya.
Nggak cuma itu, selama sesi meet and greet juga, Chris nggak bisa berhenti bertepuk tangan. Tiap beberapa menit, dia selalu bertepuk tangan. Seolah selalu ada nada yang berbunyi di kepalanya.
Sofa hotel pun ikut jadi korban Chris. Bosan duduk selama beberapa menit, Chris pun berulang kali naik keatas sofa, berdiri diatasnya, dan sedikit mengguncangkan sofa.
Ada-ada saja deh! Pecicilan banget!